Jumat, 16 Januari 2026
Gamalama Citra Media
Advertisement Banner
  • Hukum
  • Politik
  • Kriminal
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Daerah
  • Pendidikan
  • Pemerintah
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Hukum
  • Politik
  • Kriminal
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Daerah
  • Pendidikan
  • Pemerintah
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Home Bisnis

Kamis Besok, Menteri Kebudayaan Dijadwalkan Kunjungi Kota Tidore, Ini Agendanya

Teras Matubu oleh Teras Matubu
26 November 2025
di Bisnis, Daerah, Tikep
0
Kamis Besok, Menteri Kebudayaan Dijadwalkan Kunjungi Kota Tidore, Ini Agendanya
2
Dilihat
Bagikan ke FacebookBagikan ke Whatsapp

Tidore- Menteri Kebudayaan (Menbud) Republik Indonesia Fadli Zon, dijadwalkan akan mengunjungi Kota Tidore Kepulauan pada pekan ini.

Kunjungan Menbud, dalam rangka menghadiri syukuran di Kedaton Kesultanan Tidore atas penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional untuk Sultan Zainal Abidin Syah, pada 27 November 2025.

Rencana kunjungan tersebut direspons oleh Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XXI Provinsi Malut bersama Pemerintah Kota Tidore, dengan mematangkan berbagai persiapan.

Wali Kota Tidore Kepulauan, Muhammad Sinen saat menerima kunjungan koordinasi Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XXI Malut, Senin, 24 November 2025 mengatakan, bahwa kehadiran Menbud di Kota Tidore Kepulauan menjadi momentum penting, untuk memperkuat pengakuan nasional terhadap sejarah besar Kesultanan Tidore.

“Mudah-mudahan kehadiran Bapak Menteri membawa dampak positif bagi Kota Tidore. Dengan hadirnya tokoh penting dari pusat, akan banyak dampak baik yang mengikuti. Tidore punya sejarah yang sangat besar, dan kita punya keinginan besar agar negara mengetahui kebesaran Tidore,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XXI Provinsi Maluku Utara, Winarto dalam kesempatan tersebut mengatakan, agenda kunjungan Menteri mencakup beberapa titik penting peninggalan sejarah di Tidore.

“Kementerian Kebudayaan akan melaksanakan syukuran gelar Pahlawan Nasional di Kedaton Kesultanan Tidore. Selain itu, Menteri juga akan meninjau sejumlah situs bersejarah, termasuk benteng-benteng di Tidore, makam Sultan Nuku dan makam Sultan Zainal Abidin Syah,” jelasnya.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Tidore Kepulauan, Daud Muhammad menambahkan bahwa rangkaian kunjungan akan dimulai dari pelabuhan Rum. Dari sana, rombongan akan menuju Kedaton Kesultanan Tidore untuk mengikuti acara syukuran, kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke makam Pahlawan Nasional, dan pula sesi ngopi-ngopi di Eks Kediaman Gubernur Irian Barat.

Dengan persiapan yang intensif ini, Pemkot Tidore berharap, kunjungan Menteri Kebudayaan tidak hanya menjadi bentuk penghargaan terhadap sejarah Tidore, tetapi juga membuka peluang lebih besar bagi pengembangan budaya, pariwisata dan pelestarian warisan kesultanan di masa mendatang. (Red)

Tags: KebudayaanKunjungiMenteriTidore
Advertisement Banner
Berita Sebelumnya

Fakta di Balik Isu Perintah Tembak Security Harita Nickel Teryata Perintah Tempel Massa Aksi

Berita Berikutnya

Paripurna Pandangan Umum, Empat Fraksi Nyatakan Mendukung Program Pemerintah Tahun 2026

Teras Matubu

Teras Matubu

TerkaitPostingan

Somasi Bonus Taekwondo Wali Kota Cup I, Penasehat Hukum Pemkot Tidore itu Salah Alamat
Berita

Somasi Bonus Taekwondo Wali Kota Cup I, Penasehat Hukum Pemkot Tidore itu Salah Alamat

15 Januari 2026
Wujudkan Hunian Layak, Hj. Rahmawati Sinen Harapkan Program Perbaikan RTLH Jadi Prioritas Berkelanjutan di Tidore
Berita

Wujudkan Hunian Layak, Hj. Rahmawati Sinen Harapkan Program Perbaikan RTLH Jadi Prioritas Berkelanjutan di Tidore

15 Januari 2026
Harita Nickel Bantu Korban Banjir Halbar, Kirim Logistik hingga Tim Medis
Berita

Harita Nickel Bantu Korban Banjir Halbar, Kirim Logistik hingga Tim Medis

13 Januari 2026
Muat lebih banyak
Berita Berikutnya
Paripurna Pandangan Umum, Empat Fraksi Nyatakan Mendukung Program Pemerintah Tahun 2026

Paripurna Pandangan Umum, Empat Fraksi Nyatakan Mendukung Program Pemerintah Tahun 2026

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Rekomendasi Berita

Pemkot Tikep Bersama Koordinator SPPG Lakukan Survey Lokasi Dapur MBG di Pulau Mare

Pemkot Tikep Bersama Koordinator SPPG Lakukan Survey Lokasi Dapur MBG di Pulau Mare

4 bulan yang lalu
Pelatih dan Anggota Paskibraka Halmahera Tengah Diberi Piagam Penghargaan 

Pelatih dan Anggota Paskibraka Halmahera Tengah Diberi Piagam Penghargaan 

1 tahun yang lalu

Jangan Lewatkan

Somasi Bonus Taekwondo Wali Kota Cup I, Penasehat Hukum Pemkot Tidore itu Salah Alamat

Somasi Bonus Taekwondo Wali Kota Cup I, Penasehat Hukum Pemkot Tidore itu Salah Alamat

15 Januari 2026
Wujudkan Hunian Layak, Hj. Rahmawati Sinen Harapkan Program Perbaikan RTLH Jadi Prioritas Berkelanjutan di Tidore

Wujudkan Hunian Layak, Hj. Rahmawati Sinen Harapkan Program Perbaikan RTLH Jadi Prioritas Berkelanjutan di Tidore

15 Januari 2026
Harita Nickel Bantu Korban Banjir Halbar, Kirim Logistik hingga Tim Medis

Harita Nickel Bantu Korban Banjir Halbar, Kirim Logistik hingga Tim Medis

13 Januari 2026
Kota Tidore Mendapat Kunjungan Kehormatan Dari Duta Besar Austria untuk Indonesia

Kota Tidore Mendapat Kunjungan Kehormatan Dari Duta Besar Austria untuk Indonesia

8 Januari 2026

Famili Setia Media menyajikan informasi akurat, terbaru, dan objektif. Berkomitmen pada kualitas jurnalistik, media kami menjadi sumber berita utama bagi masyarakat Maluku.

Ikuti kami di :

Berita Terbaru

Somasi Bonus Taekwondo Wali Kota Cup I, Penasehat Hukum Pemkot Tidore itu Salah Alamat

Somasi Bonus Taekwondo Wali Kota Cup I, Penasehat Hukum Pemkot Tidore itu Salah Alamat

15 Januari 2026
Wujudkan Hunian Layak, Hj. Rahmawati Sinen Harapkan Program Perbaikan RTLH Jadi Prioritas Berkelanjutan di Tidore

Wujudkan Hunian Layak, Hj. Rahmawati Sinen Harapkan Program Perbaikan RTLH Jadi Prioritas Berkelanjutan di Tidore

15 Januari 2026

Kategori Berita

  • Berita (263)
  • Bisnis (3)
  • Budaya (13)
  • Daerah (605)
  • DPRD (7)
  • Ekonomi (2)
  • Halsel (39)
  • Halteng (11)
  • Hukum (24)
  • Iklan (1)
  • Kriminal (5)
  • Nasional (40)
  • Olahraga (8)
  • Pemerintah (34)
  • Pendidikan (14)
  • Peristiwa (8)
  • Politik (91)
  • Polri (2)
  • Semua Berita (15)
  • Sula (5)
  • Taliabu (3)
  • Teknologi (5)
  • Ternate (20)
  • Tikep (482)
  • TNI (8)
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil

Terkini, Akurat & Terpercaya

Copyright © 2024 Famili Setia Media - Published by Enika

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Hukum
  • Politik
  • Kriminal
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Daerah
  • Pendidikan
  • Pemerintah

Copyright © 2024 Famili Setia Media - Published by Enika